- Andrew's Newsletter
- Posts
- Strategi Content: Slack
Strategi Content: Slack
Total Read time: 3 min
🔎 Bedah Content Marketing #BCM 🔍️
Ngulik strategi brand Lokal & Internasional!
Brand: Slack
Bisnisnya apaan?
Slack ini Aplikasi messaging buat bisnis untuk bantuin orang ngirim pesan, file, dan set meeting. Super populer di kalangan pekerja tech.
Di Websitenya, mereka bilang gini:
“Slack is a messaging app for business that connects people to the information they need. By bringing people together to work as one unified team, Slack transforms the way organizations communicate.”
Contoh Strategi Content Marketing:
Since Slack targetnya lebih ke B2B, strategi content marketing mereka juga tailored banget buat Business.
Mereka sering buat report-report based on internal data buat ngasih liat trend di dunia kerja.
Beberapa contoh nih: The new work (from home) reality; Beyond Covid-19: Three trends shaping the future of work.
Dan di 2023, mereka baru rilis report “The State of Work 2023” yang bisa didownload.
Siapa target customers di konten ini?
Bentuk kontennya itu artikel report mendalam + ada data-data statistiknya.
Jadi biasanya model gini tuh targetnya untuk business yang mungkin butuh produk yang dibuat Slack.
Customers Stage: 📣 Consideration 📣
Apa benefits konten ke Customers & Bisnis?
#1 Buat Customers: Jadi lebih aware sama data-data unik yang Slack kumpulin and present di report mereka.
#2 Buat Slack: Slack bisa jadi “Top of Mind” dari orang-orang (including future customers) when it comes to Report and Data about “work place”.
On top of that, mereka juga dapet “Marketing Qualified Leads” dari content ini. Soalnya orang harus download buat akses reportnya.
Performance kontennya gimana?
Kita ambil contoh content terbaru mereka “The State of Work 2023”.
Karena bentuk kontennya “Downloadable”, kita ga bisa liat berapa banyak yang download.
Tapi keliatan website mana aja yang udah pakai data mereka atau kasih backlink ke page ini.
Contohnya: Business Insider, Fortune, and Salesforce
3 Hal yang Bisa kita “Curi” dari sini:
#1 Adjust Content Strategy with Target Customer. Kalau seandainya target customer kita anak-anak muda (Gen-Z) yang main di TikTok, strategi in-depth report yang Slack buat gini mungkin ga cocok.
Tapi karena Slack tau siapa target customernya, jadi berani buat go with this strategy!
#2 Top of Mind Strategy (Long Run). Strategi buat report gini effortnya gede, and benefitsnya ga bisa langsung diukur sama uplift di Sales.
Tapi ga berarti jadinya ga penting. In a long run strategi gini bisa buat bisnis kita jadi lebih “kuat” and punya nilai jual lebih di mata customers.
#3 Belajar manfaatin Data (Internal x External). Data itu banyak banget yang bisa diakses, coba belajar buat explore data yang ada di public kalau emang internal too small or too rahasia.
Belajar buat nyari, ngumpulin, rapihin, and jadiin konten yang related sama brand kita.
Makasih banyak yang udah baca sampe abis!!
If you enjoy the content, can help to recommend this newsletter ke temen kalian? That would be super helpful!!🙏
Reply